Sabtu, 27 September 2008

Foto Aksi Hari HKI Se-Dunia 2007




Aksi Hari HKI se- Dunia ini dilakukan tanggal 26 April 2007 oleh LSM Celcius Jepara dengan spanduk sepanjang 60 m dan diikuti oleh seratus lebih pendukung celcius dalam upayanya menuntaskan kasus Hak Cipta mebel ukir yang diklaim orang asing sejak 2005 lalu.
Aksi ini digelar mulai dari kecamatan mlonggo berjalan dengan kendaraan bermotor menuju pusat kota Jepara. Kemudian spanduk dibentangkan mengitari alun-alun kota Jepara sedang peserta lain menyebarkan pamflet tentang apa itu folklor dan terjadinya pencurian Hak Cipta folklor Jepara berupa mebel ukir.
Selanjutnya peserta aksi berjalan menuju kantor DPRD dengan spanduk terbentang di sepanjang jalan. Orasi pun dilakukan di halaman kantor DPDR Jepara yang pada intinya meminta DPR untuk bisa sedikit berfikir bagaimana solusinya untuk menyelesaikan kasus tersebut. Karena apapun alasannya, mebel ukir merupakan salah satu nafas kehidupan masyarakat Jepara. Selain itu, Jepara bisa seperti sekarang ini salah satunya adalah dampk dari hasil industri mebel ukir yang sudah membudaya sejak berpuluh tahun silam sebelum kita dilahirkan.
Sementara itu, untuk melanjutkan proses hukumnya, celcius juga meminta kepada Polres Jepaar untuk segera menindaklanjuti DPO yang sudah diterbitkan

Tidak ada komentar: